Dimulai dari pertemuan Forum Program Studi Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, Pendidikan Teknik Informatika, serta Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi yang difasilitasi oleh DIKTI di Gedung DIKTI Senayan (2014), pertemuan Revitalisasi bidang Ilmu Teknologi dan Kejuruan di Yogyakarta (2015), pertemuan Forum Program Studi Pendidikan Teknologi Informasi dan serumpun dalam Konvensi APTEKINDO di Makassar (2016), pertemuan Forum Program Studi Pendidikan Teknologi Informasi dan serumpun dalam Konvensi APTEKINDO di Surabaya (2018), serta pertemuan Forum Program Studi Pendidikan Teknologi Informasi dan serumpun dalam rangka finalisasi pendirian organisasi di Denpasar (2018), serta pertemuan lain yang telah dilakukan dengan tujuan yang sama.